Akun FB Dokter Cantik Itu Ternyata Penjual Obat Aborsi, Begini Nasibnya Sekarang


Satuan Reserse Narkoba Polres Sragen menangkap pengedar obat penggugur kandungan (aborsi), Yenny Eriyanto (25).

Pria asal Grobogan itu diringkus polisi di kawasan Jalan Solo Purwodadi, Desa Ngandul, Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Rabu (19/7/2017).

Yenny menjual obat keras tanpa ijin edar itu melalui grup Facebook Bisnis Wong Sragen (BWS).
"Pelaku menggunakan akun palsu di Facebook bernama Anita Sulastri," ungkap Kapolres Sragen, AKBP Arif Budiman berdasar keterangan tertulis.

Penelusuran Tribunjateng.com, akun palsu itu dibuat Yenny pada tanggal 14 Juni 2017.
Daftar pertemanan dalam akun Anita Sulastri berjumlah enam.

Profil foto yang dipasang bergambar perempuan berkerudung merah, mengenakan seragam dokter lengkap dengan stetoskop.

Rupanya kepemilikan foto perempuan itu hasil karya member Shutterstock, Karlstury.
Akun tersebut mulai mengeposkan informasi penjualan obat aborsi dalam grup BWS tanggal 19 Juni 2017.

Pos terakhirnya pada hari Rabu (12/7/2017) atau seminggu lalu.
Informasi yang diposkan pelaku berupa penjualan obat pelancar haid, bermerk Cytotec dan Misoprostol.

Dilampirkan pula nomor pemesanan dan pin Blacberry Messenger.
Melengkapi, Kasat Narkoba Polres Sragen, AKP Joko Satrio menuturkan proses pengungkapan kasus tersebut tidak singkat.

"Kami perlu meyakinkan pelaku, bahwa kami butuh obat itu," kata Joko.
Berdasar keterangan Yenny, pemasok obat-obatan itu berinisial BM, asal Purwodadi Grobogan.
Yenny pun dijerat kepolisian dengan dengan Primer pasal 196 subsider pasal 197 Undang Undang nomor 36 tahun 2009.

Statusnya terbukti mengedarkan obat keras atau berbahaya tanpa ijin edar.
Previous
Next Post »
Thanks for your comment